Senin, 26 April 2010

XL Uji Coba 4G LTE Semester II-2010

Operator telekomunikasi XL Axiata akan menguji coba jaringan pita lebar seluler generasi keempatnya (4G) di Indonesia dengan menggunakan teknologi Long Term Evolution (LTE) pada semester II-2010.

Roadmap pembangunan jaringan LTE ini akan dicanangkan XL melalui kesepakatan awal dengan vendor jaringan Ericsson untuk melakukan kajian teknis bersama sekaligus menguji coba manfaatnya, dalam waktu dekat.

"XL sangat serius untuk mempelajari kemungkinan penerapan teknologi LTE di Indonesia," kata Presiden Direktur XL Hasnul Suhaimi di sela kesepakatan persiapan uji coba LTE bersama Ericsson di Jakarta, Senin (26/4/2010).

Untuk melakukan uji coba LTE ini, kedua belah pihak masih akan menunggu proses perizinan dari pemerintah. Uji coba ini rencananya akan diadakan pada semester kedua tahun ini.

Dalam uji coba ini, Ericsson akan menyediakan perangkat dan tenaga ahlinya. Selain itu, uji coba LTE ini nantinya juga akan melibatkan pemerintah dan dunia pendidikan dengan menggandeng akademisi dan universitas.

Tidak ada komentar: